BerandaBeritaBerita Emas 27 September 2024

Berita Emas 27 September 2024

Powered byPintar Forex

Harga emas diperdagangkan di sekitar level $2670 per troy ons menjelang rilis data PCE AS, yang diharapkan dapat memberikan petunjuk mengenai prospek kebijakan moneter Federal Reserve.

Data PCE yang akan dirilis pada malam hari ini akan diawasi secara cermat oleh para investor, terlebih setelah data ekonomi terbaru AS bertentangan dengan spekulasi bahwa The Fed akan menurunkan suku bunganya lebih lanjut secara agresif.

Menurut data terbaru, ekonomi AS pada Q2 dilaporkan tumbuh 3% (YoY), jumlah warga AS yang mengajukan tunjangan pengangguran turun, sedangkan pesanan barang tahan lama cenderung stabil.

Para investor sendiri sejauh ini memperkirakan peluang The Fed menurunkan suku bunganya sebesar 50 basis poin pada bulan November adalah sekitar 49%.

Sementara itu, adanya stimulus fiskal tambahan dari China serta meningkatnya tensi geopolitik di Timur Tengah terus mendongkrak harga emas.

TINGGALKAN KOMENTAR

Silakan masukkan komentar anda!
Silakan masukkan nama Anda di sini

Artikel Terbaru